GLOBAL BERITA, BOJONEGORO– Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bojonegoro telah menindaklanjuti informasi adanya alat kontrasepsi di area Taman Veteran yang beredar di sosial media sosial. DLH telah mengambil kursi di taman dan menambah lampu penerangan.
Saat dikonfirmasi, Kepala DLH Bojonegoro Dandi Suprayitno menjelaskan setelah mengetahui informasi tersebut, pihaknya langsung melakukan pembersihan dan mengambil kursi yang ada di lokasi taman sekaligus menambah penerangan.
“Sekarang sudah dipindahkan kursinya dan sudah kami kasih penerangan yang cukup,” jelasnya.
Lebih lanjut, Dandi mengatakan setiap hari ada petugas DLH yang membersihkan Taman Veteran. Adanya sampah alat kontrasepsi tersebut ada dugaan memang disengaja karena tiba-tiba ditemukan dengan jumlah yang cukup banyak.
“Selain sudah memindahkan kursi, dan penerangan yang cukup, DLH juga sudah berkoordinasi dengan Satpol-PP untuk melakukan pengawasan lebih lanjut,” ungkapnya.
Kadin DLH juga berharap agar masyarakat lebih peduli dengan cara menegur atau melaporkan jika melihat ada orang yang melakukan hal yang tidak pantas, baik di Taman Veteran ataupun di taman-taman lain yang ada di Bojonegoro.
“Khususnya pihak pemerintah desa dan masyarakat juga diharap lebih perduli menjaga lingkungan termasuk kepedulian terhadap penyakit sosial masyarakat,” pungkasnya
[redho]