TOMOHON,Global Berita — Guna membantu warga memenuhi kebutuhan pangan, khususnya yang terkait kebutuhan sehari-hari, Pemerintah Kota Tomohon akan meluncurkan Program Kampung Pangan tahun 2024.
Dipaparkan Kadis Pangan Daerah Kota Tomohon, Drs Novy Joanes Kainde, MSi melalui Kabid Komsumsi dan Keamanan Pangan Dolfie Wuwung Spi MMSpi, Program ini, merupakan langkah Pemerintah Kota Tomohon dalam rangka memberikan perhatian khusus kepada masyarakat, terutama di sektor pangan.
Wuwung menjelaskan, sasaran program ini, meningkatkan ketersediaan aksebilitas dan pemanfaatan pangan untuk rumah tangga.
“Kami akan memberikan bantuan kepada masyarakat dalam hal ini Kelompok tani wanita yang berada di 44 Kelurahan, berupa bahan pangan sehari – hari”,sebutnya.
Bantuan akan disalurkan nanti, yakni cabe rawit, cabe kering, wortel, terong,bayam, mostor dan Pokcai.
Menurutnya, bantuan pangan ini yang akan ditanam nantinya, maka setiap kelurahan harus menyediakan lahan yang terletak tidak jauh dari pemukiman warga, agar terpelihara dengan baik. Hal ini dimaksudkan juga agar bisa berdikari dalam memenuhi kebutuhan pangan.
Untuk tahap awal, kata Wuwung, rencananya program ini akan dilaksanakan di Sosialisasi yang dijadwalkan dilaksanakan hari ini, Kamis 29 Februari 2024 di Grand Master Tomohon.
Lewat program ini, imbuh Wuwung berharap masyarakat dapat memenuhi kebutuhan sehari-harinya tanpa mengeluarkan biaya.