Sambangi Korban Kebakaran, PJ Bupati Sangihe Serahkan Bantuan

SANGIHE512 Dilihat

SANGIHE, GLOBAL BERITA— Pasca kebakaran yang membumi hanguskan satu rumah warga di kelurahan Manente kecamatan Tahuna di akhir pekan kemarin, PJ Bupati Sangihe dr. Rinny Tamuntuan mendatangi korban musibah tersebut.

Keluarga Janis- Mocodopis yang saat itu menjadi korban si Jago merah, kehilangan rumah tinggal beserta isinya dan kerugian diperkirakan mencapai jutaan rupiah.

PJ Bupati Sangihe, dr. Rinny Tamuntuan yang menyempatkan diri menyambangi keluarga korban sebagai wujud kepedulian untuk meringankan beban dengan memberikan dukungan moril bagi keluarga yang mengalami musibah.

”Atas nama pemerintah ikut prihatin dengan musibah kebakaran yang dialami keluarga Janis- Mocodompis di Kelurahan Manente Kecamatan Tahuna. Semoga keluarga bisa sabar menghadapi kejadian ini,” ujar Tamuntuan yang saat itu didampingi Lurah Manente J. Kaluara.

Sementara itu, Keluarga Janis- Mocodompis menyampaikan terima kasih atas perhatian dan kepedulian PJ Bupati dr. Rinny Tamuntuan bagi keluarga yang mengalami musibah kebakaran.

”Terima kasih untuk kepedulian dan perhatian  PJ Bupati yang langsung menyerahkan bantuan bagi kami keluarga,” imbuh Sherly Mocodompis mewakili keluarga.

Turut hadir mendampingi PJ Bupati Sangihe saat itu, Kadis Kominfo Sangihe Z. Harikatang, Lurah Manente J. Kaluara, Staf Khusus Bupati Max. Tilung, S.pd.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *